Jumat, 21 Oktober 2016

Cikgu VTIC Cycle 5 (seleksi tahap 3)



Aku lolos seleksi tahap 2, dan Alhamdulillah aku mejadi 1 dari 150 orang terpilih yang bisa melangkah ke tahap 3 dan itu merupakan tahap yang terakhir. Subhanallah akhirnya aku sampai di tahap terakhir dan ternyata ada 6 orang yang lolos dari kampusku. Aku berfikir, pastilah orang- orang yang lolos dari kampusku ini adalah orang-orang terpilih dan berprestasi, karena itu aku sempat tidak percaya diri. Namun inilah langkah terakhirku, semakin dekat aku dengan anak- anak di Malaysia sana dan aku harus berusaha sebaik mungkin untuk tahap terakhir ini.

            Hingga akhirnya tiba hari dimana aku diinterview, untuk penyelesaian tahap terakhir, dan ternyata dugaanku benar, orang yang lolos di tahap 3 ini hebat- hebat. Ohiya saat itu aku diantar oleh keluargaku ke asrama sunan giri, senangnya bisa diantar keluargaku karena pada awal- awal mendaftar mereka sempat tidak setuju dan perlu beberapa waktu untuk meyakinkannya, lain kali akan aku tulis kisahnya.

Jumat, 09 September 2016

Cikgu VTIC Foundation Cycle 5 (seleksi tahap 2)



Pada pengumuman seleksi tahap 1 ada 300 peserta yang lolos dan semua perseta yang lolos tersebut harus membuat video virtual micro teaching jika ingin lolos ke tahap berikutnya. Biarku jelaskan sedikit, jadi video virtual micro teaching adalah pembuatan video dimana di dalamnya memperlihatkan kita sedang mengajar anak- anak dengan menggunakan media pembelajaran.

            Aku harus mengajarkan pelajaran IPS pada saat itu karena berada di nomer urut 171, sebenarnya sedikit bingung sih tentang materi apa dan media pembelajaran apa yang harus digunakan untuk video virtual ini karena tadinya aku ingin mengajar matematika. Untung saja salah satu temanku menyarankan ide yang bagus yaitu dengan menggunakan media pembelajaran yaitu dengan Atlas kemudian dihitung jarak dari satu daerah kedaerah lainnya, jadi ada perpaduan pelajaran IPS dan matematika.


Senin, 18 Juli 2016

Cikgu VTIC Foundation Cycle 5 (seleksi tahap 1)



Cerita awalku mengetahui tentang seleksi VTIC yaitu dari grup yang aku ikuti di whatsap, saat itu aku mengikuti suatu khursus bahasa gratis di kampusku dan aku pun tergabung dalam grupnya. 

Cikgu VTIC Foundation Cycle 5



Namaku Melinda Sari mahasiswi Jurusan Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Pada saat itu tepatnya tanggal 1 April 2016 seleksi Cikgu VTIC Cycle 5 tahap 3 di umumkan. Dan betapa terkejutnya aku ketika namaku ada diantara deretan nama-nama yang lolos. Aku tidak menyangka akan lolos dan menjadi salah satu dari 40 mahasiswa yang beruntung untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan Indonesia. Ya, aku lolos dan resmi menjadi Cikgu VTIC Cycle 5 yang akan diberangkatkan bulan Agustus 2016 nanti menjadi  tenaga pengajar anak- anak TKI di Miri, Sarawak, Malaysia.